YANDEX
1. Pengertian =
Yandex NV adalah sebuah perusahaan multinasional Rusia yang mengkhususkan dirinya dalam produk dan layanan yang berhubungan dengan Internet, termasuk transportasi, pencarian dan layanan informasi, niaga elektronik, navigasi, aplikasi seluler, dan iklan daring. Yandex menyediakan lebih dari 70 layanan secara total. Wikipedia
2. Kelebihan =
detikBali
Home
Berita
Sepakbola
Hukum & Kriminal
Budaya
Wisata
Kuliner
Bisnis
Nusra
Bali Bungah
Foto
Video
Indeks
detikBali
Berita
Yandex Adalah: Mengenal Fitur, Kelebihan, dan Kekurangan
Agnes Z. Yonatan - detikBali
Rabu, 23 Nov 2022 13:13 WIB
BAGIKAN
Komentar
Yandex
Foto: CNN
Jakarta - Sebagian dari kamu mungkin pernah mendengar tentang mesin pencari Yandex. Yandex adalah sebuah mesin pencari yang fungsinya hampir mirip dengan Google. Mesin pencari ini berasal dari Rusia dan digunakan oleh hampir 45% pengguna internet di sana.
Selain Rusia, beberapa negara di Asia Timur seperti Belarus, Ukraina, Kazakhstan, dan Turki juga menggunakan mesin pencari satu ini. Untuk mengenal lebih dalam mengenai apa itu Yandex, berikut penjelasan fitur, kelebihan, serta kekurangan Yandex.
Yandex Adalah
Dilansir dari e-book Literasi Informasi karya R.Sapto Wibowo, S.I.Pust, Yandex adalah sebuah perusahaan multinasional asal Rusia yang bergerak di bidang produk dan jasa terkait dengan internet. Yandex didapuk sebagai perusahaan teknologi terbesar di Rusia saat ini.
Pada tanggal 23 September 1997 di sebuah pameran Sooftol di Moskow, Yandex meluncurkan mesin pencari pertamanya. Yandex sendiri merupakan singkatan dari Yet Another Indexer dan dilahirkan dari hasil kerja sama Arkady Volozh bersama dengan sahabatnya, Ilya Sagalovich selama kurang lebih 4 tahun.
Menurut e-book berjudul Panduan Literasi Internet Untuk Mahasiswa karya Hamid Sakti Wibowo, pengguna dari Yandex ini akan mampu mencari website, video, berita, dan gambar dengan cepat melalui Yandex karena tampilannya yang mudah dipelajari.
Berbeda dengan Google, hasil dari mesin pencari Yandex ini tidak akan menampilkan iklan yang sering mengganggu dan tautan lain yang tidak wajar, sehingga kamu bisa mencari apa yang ingin kamu cari dengan lebih nyaman. Meski begitu, beberapa fitur yang ditawarkannya memang disebut masih kalah dengan Google.
Fitur Yandex
Yandex menyediakan beberapa fitur yang dapat mempermudah proses pencarian. Fitur-fitur yang ditawarkan sebenarnya hampir mirip dengan Google. Berikut merupakan beberapa fitur Yandex.
1. Cari
Cari merupakan fitur untuk mencari dan menunjukkan hasil penelusuran sesuai dengan kata kunci yang dimasukkan. Kata kunci tersebut kemudian dibandingkan dengan kata kunci yang terdapat pada setiap halaman situs web.
2. Gambar
Gambar merupakan fitur yang menampilkan hasil penelusuran sesuai dengan kata kunci yang terdapat pada setiap gambar pada halaman situs web. Fitur ini khusus menampilkan gambar dari Yandex yang berhubungan dengan keyword yang dimasukkan.
3. Video
Video merupakan fitur pencarian video yang menampilkan hasil penelusuran sesuai dengan kata kunci yang terdapat pada video-video yang ada pada halaman situs web.
4. Terjemahkan
Terjemahkan merupakan fitur untuk menampilkan hasil terjemahan dari suatu pencarian ke bahasa lain sehingga dapat dipahami oleh pengguna. Fitur terjemahkan ini mempermudah pengguna ketika hendak mencari sesuatu yang jarang dicari di bahasanya.
5. Berita
Berita merupakan fitur yang menampilkan berita sesuai dengan kata kunci yang dimasukkan. Fitur ini hampir mirip dengan fitur News atau Berita pada Google.
6. Disk
Disk merupakan fitur penyimpanan file digital mirip Google Drive yang disediakan Yandex. Pengguna dapat meng-upload file mereka dan mengaksesnya kapan pun dan di mana pun selama masih ada jaringan internet.
7. E-mail
Yandex juga memberikan fitur mail atau surat elektronik secara cuma-cuma kepada para penggunanya. Fitur e-mail ini tidak memiliki batasan penyimpanan dan bisa diakses gratis oleh seluruh pengguna Yandex.
8. Money
Sedikit berbeda dari Google, Yandex menyediakan fitur Money yang dapat digunakan untuk mengirimkan uang dalam jumlah tertentu tanpa adanya biaya tambahan. Fitur ini hanya dapat digunakan antar pengguna Yandex.
9. Taxi
Terakhir, Yandex menyediakan fasilitas taksi yang cara kerjanya hampir mirip dengan taksi online di Indonesia. Yandex hanya berperan sebagai pihak ketiga yang menjadi jembatan antara pengguna dengan para driver.
Kelebihan
Yandex adalah mesin pencari yang banyak digunakan di Rusia. Beberapa kelebihan dari Yandex adalah sebagai berikut.
Memiliki tampilan user (user interface) yang menarik dan mudah untuk digunakan, dengan gaya seperti majalah berkelas.
Fitur dan fasilitas yang tersedianya cukup lengkap dan dapat dipelajari dengan mudah, terutama bagi pengguna yang masih baru.
Mesin pencari Yandex memiliki algoritma yang baik sehingga informasi yang ditampilkan sudah lengkap dan tepat sesuai dengan keinginan serta tujuan pengguna.
3. Kekurangan =
Kekurangan
Meski begitu, terdapat beberapa kekurangan dari Yandex sebagai mesin pencari. Kekurangan Yandex adalah sebagai berikut.
Waktu tunggu yang kadang terlalu lama untuk menampilkan suatu hasil pencarian.
Mungkin pengguna di luar Rusia akan merasa sulit menggunakan Yandex karena navigasinya kebanyakan dalam bahasa Rusia.
Algoritma Yandex masih belum dapat menyaingi Google.
Kumpulan data dan informasi yang dimiliki Yandex masih belum lengkap dan sedetail Google, sehingga pengguna bisa merasa kurang puas ketika melakukan pencarian.
Yandex lebih cocok untuk perangkat dengan spesifikasi menengah ke atas dan kurang cocok untuk perangkat dengan spesifikasi rendah.
4. Info =
Anak perusahaan: Yandex, Yandex Taxi, Yandex.Eda, Yandex.Probki, Yandex.Delivery, lainnya
Pendiri: Elena Kolmanovskaya, Arkady Volozh, Ilya Segalovich
Didirikan: 23 September 1997
Jenis: Perseroan terbatas terbuka Belanda (naamloze vennootschap)
Kantor pusat: ul. Lva Tolstogo, 16, Moskwa, Rusia, 119021; (Berkedudukan di Schiphol, Belanda)
Kode emiten: Nasdaq: YNDX, MCX: YNDX
Laba operasi: US $385 juta
(2018)
Komentar
Posting Komentar